Senin, 03 September 2007

Muffin Coklat almond


Masih dalam rangka cari sarapan yg enak & gampang buatnya .. jadilah muffin coklat almond ini .. seperti biasa di temani secangkir kopi + makannya selagi hangat ... hmmmm nggak ada kata-kata yg bisa di ucapkan :) selain nikmat banged !!!.. ini ya resepnya yg beredar di millist NCC...

Bahan A:

- 300 gr mentega/margarine

- 250 gr gula halus

- 4 butir telur utuh

- 4 butir kuning telur

Bahan B:

- 350 gr Tepung Kunci Biru

- 4 gr Soda kue

- 4 gr Baking powder

- 100 gr Susu bubuk

- 20 gr Maizena

- 40 gr Coklat bubuk

(dicampur dan diayak dengan rata)

Bahan C:

- 1/2 sdt Vanili

- 1 sdm Pasta/essen coklat

- 50 gr Chocolate chip/ almond

Cara membuat:

- Kocok mentega/margarine dengan gula halus hingga lembut kemudian masukkan telur satu persatu hingga habis. Sisihkan.

- Campurkan adonan B yang sudah diayak kedalam adonan A hingga rata.

- Tambahkan vanili, rhum, pasta/essen coklat utk menambah rasa. Aduk rata.

- Terakhir masukkan chocolate chip ke dalam adonan dan tuangkan ke dalam muffin cup secukupnya/tabur almond

- Panggang pada suhu 180 derajat celcius selama kurleb 25 menit.

Tidak ada komentar: